Apa saja latihan atau olahraga menjaga kelenturan tubuh yang perlu dilakukan sobat? Menjaga kelenturan tubuh sangat baik untuk melawan penuaan yang mengurangi ruang gerak otot. Pinggul, tulang belakang, siku, dan bahu dapat menjadi kaku atau kurang fleksibel apabila sobat kurang bergerak atau olahraga untuk menjaga kelenturan.
Apalagi aktivitas fisik yang kurang dan hanya bekerja diatas meja akan menjadikan kemampuan otot terbatas. Kehilangan elastisitas otot tubuh akan memperparah efek penuaan tubuh. Untuk itu, Gookalian akan ngasih sobat beberapa tips gerakan olahraga yang dapat menjaga kelenturan tubuh.
Beberapa Olahraga Menjaga Kelenturan Tubuh
Menjaga tubuh tetap luwes dan lentur cukup penting. Sebenarnya juga ada manfaat lain yang juga sama pentingnya sehingga perlu dilakukan. Beberapa hal atau jenis olahraga ini bisa kamu lakukan:
1. Peregangan
Satu hal yang wajib sebelum melakukan olahraga berat maupun ringan adalah melakukan peregangan. Biasanya juga dilakukan pada proses senam aerobik.
Lakukan peregangan dengan mencondongkan tubuh ke depan saat duduk bersila. Layaknya peregangan biasa dengan mengambil nafas, menarik bagian badan lalu menggunakan hitungan waktu untuk melakukannya. Semakin sering sobat melakukan peregangan meskipun hanya 5 menit bisa melenturkan otot tubuh (Hellosehat, Decathlon.in).
Terdapat 2 jenis peregangan yaitu statis dan dinamis. Keduanya dilatih secara rutin untuk meningkatkan kelenturan tubuh.
2. Yoga
Masuk ke sebuah jenis olahraga yang memang memadukan pikiran dan tubuh untuk terus sehat. Kontrol nafas, meditasi dan gerakan sederhana berhubungan dengan postur tubuh akan bermanfaat untuk sobat.
Berbagai gerakan yoga mulai yang simpel sampai yang rumit bisa sobat pelajari. Akan lebih bagus apabila ikut kelas yoga yang dipandu oleh profesional. Semakin sering berlatih maka akan meningkatkan kesejahteraan mental dan fisik lewat kelenturan tubuh yang dicapai.
3. Pilates
Sebuah olahraga yang lebih modern dari yoga. Untuk mencapai harmonisasi tubuh dan pikiran, pilates mengatur pernafasan, keseimbangan tubuh hingga pemusatan konsentrasi. Latihan ini juga mengontrol gerakan dan kekuatan otot.
Gerakan yang lambat dan terfokus beserta pernafasan dirancang untuk mengalir dan fokus pada penggunaan otot memastikan tubuh terus bergerak. Hingga manfaat kuatnya otot inti, mengoreksi postur tubuh, hingga mencegah dan mengurangi rasa sakit akibat cedera merupakan manfaat lain dari pilates.
4. Tai Chi
Layaknya yoga dan pilates yang menyelaraskan pikiran dan tubuh, olahraga tai chi juga memiliki kesamaan. Sudah berabad-abad dilakukan dan berasal dari Tiongkok ini mungkin bisa sobat coba.
Pose yang mudah dari latihan ini bisa dengan berdiri dengan kaki terbuka selebar bahu. Putar kepala searah jarum jam dengan tangan di pinggul. Gerakkan tangan seperti menyapu dinding dihadapan sobat, arahkan jari menghadap ke bawah saat mengangkat tangan.
Lakukan dengan menjaga pola pernafasan dan konsentrasi. Gerakan-gerakan mudah bisa dilakukan dan rutin untuk meningkatkan kelenturan otot tubuh.
Manfaat Lain Olahraga Menjaga Kelenturan Tubuh
Itulah 4 jenis olahraga dan beberapa gerakan yang diperlukan untuk sobat mendapatkan manfaatnya. Jika sobat berolahraga, ada beberapa tips untuk tetap melakukannya agar tetap bugar meskipun sedang berpuasa.
Beberapa alasan lain mengapa sobat perlu melakukan hal ini adalah menjaga tubuh bekerja dengan baik. Menghindari rasa sakit yang berlebih saat cedera dan lebih cepat pulih merupakan manfaat selain kelenturan tubuh.