Senin , November 25 2024

Trik Memakai Smartphone Yang Benar Mudah

Melalui berbagai trik memakai Smartphone yang benar, ponsel pintar sobat bakalan lebih awet sehingga bisa dipakai jangka waktu lama. Diperlukan tata cara penggunaan ponsel pintar ini sesuai dengan peruntukkan umur juga. Semua tips yang akan Gookalian berikan ini berguna memanfaatkan sebuah Smartphone agar bisa dimaksimalkan penggunaannya dengan benar.

Trik Memakai Smartphone Yang Benar

Dalam menggunakan sebuah ponsel pintar, awet tidaknya tergantung pada sobat yang menggunakannya. Tak jarang orang menggunakan ponsel dengan sembarangan, ya karena memang kurang mengetahui tips yang benar. Berikut ini beberapa trik memakai Smartphone yang benar untuk sobat yang admin Gookalian kelompokkan sesuai tujuannya:

Penggunaan Smartphone Berdasarkan Kategori Umur

Sebisa mungkin hindari penggunaan ponsel untuk anak Balita. Rentang umur ini tidak boleh memegang ponsel mereka sendiri alias harus diawasi oleh orang tua secara penuh. Mungkin sobat akan meredakan tangis Balita dengan menonton Youtube. Sebisa mungkin jangan lakukan hal ini. Adapun untuk rentang usia yang diperbolehkan yaitu:

  • Umur 6 – 11 tahun: diperbolehkan menggunakan Smartphone 2 jam per hari bertambah waktunya seiring pertambahan umur
  • Usia 12 – 14 tahun: maksimal 4,5 jam dan pada rentang umur 14 baru boleh memiliki ponsel pintar secara mandiri

Menjaga Stabilitas Sistem Ponsel

Untuk hal ini diperlukan beberapa tips yang bertujuan agar ponsel tidak menjadi lemot dan bisa dipakai dalam jangka waktu panjang. Perlu diperhatikan setiap hari supaya ponsel sobat tetap bagus digunakan kapan saja.

Baca Juga!  Cara Menghilangkan internet positif di Laptop

Menghidupkan Ulang Smartphone 2x Seminggu Minimal

Dengan sobat mematikan lalu menghidupkan ponsel lagi, artinya sudah ikut membantu sistem tetap stabil. Karena semakin lama ponsel tidak dimatikan, penumpukan berkas pada sistem akan memperlambat sistem.

Menjaga Penyimpanan Tetap Longgar

Tanpa sadar kita merekam video, mengunduh gambar dari aplikasi media sosial, hingga mengambil foto banyak. Sehingga penyimpanan ponsel jadi penuh. Sobat harus menghapus atau memindahkan file ini secara berkala. Agar sisa penyimpanan ponsel tetap ada membuat performanya tetap stabil sebagai trik memakai Smartphone yang benar.

Saat Mengecas Smartphone

Beberapa hal yang perlu sobat perhatikan saat mengisi daya ponsel pintar, trik ini akan menjaga baterai ponsel tetap awet:

  • Tidak memakai hp saat dicas
  • Menggunakan charger original bawaan ponsel saat beli
  • Hidupkan mode pesawat (Airplane Mode)
  • Bila perlu saat dicas, hp dimatikan
  • Tidak diletakkan diatas tempat yang panas (seperti kasur, atau terpapar sinar matahari langsung)
  • Mengisi daya saat baterai 15% kemudian diisi sampai 98% (boleh juga sampai full 100%)
  • Tidak ngecas sambil ditinggal tidur

Membersihkan Smartphone

Hal ini juga wajib dilakukan secara rutin. Karena layar depan maupun belakang ponsel pintar kita tidak lepas dari tangan. Sedangkan tangan kita sering memegang sesuatu tanpa dibersihkan terlebih dahulu. Sobat bisa membersihkan ponsel tiap 1-2 minggu sekali. Tips cara membersihkan Smartphone dengan benar yaitu:

  • Buka pelindung ponsel jika sedang menggunakan
  • Bersihkan dengan kain lembut yang bersih atau bisa dengan tisu
  • Gunakan cairan seperti Alkohol atau khusus untuk membersihkan kaca
  • Bersihkan juga pelindung (anti crack, soft/hard case Smartphone), setiap sisi ponsel harus dibersihkan
  • Lakukan pembersihan Smartphone lebih sering untuk kondisi yang lebih berdebu
Baca Juga!  Cara Disable Adobe Genuine Service Alert

Batasi Penggunaan Ponsel Pintar Di Luar Ruangan

Trik memakai Smartphone yang benar ada pada jangka waktu diluar ruangan. Jika sobat bekerja dengan ponsel yang harus selalu online dibawah terik sinar matahari, sebisa mungkin gunakan Wifi. Ini akan memudahkan ponsel dalam menerima sinyal sehingga tidak mudah panas.

Gunakan kecerahan layar yang tinggi, namun dalam waktu yang tidak lama. Karena ini mudah membuat layar menjadi Burn In (berbayang) jika terlalu lama. Jika harus terpaksa berpanas-panas ria, maka jaga suhu ponsel dengan berteduh sesekali.

Dalam kondisi berdebu, baiknya untuk membersihkan permukaan layar depan maupun bagian belakang secara lebih sering. Karena kotoran debu bisa menempel ke speaker membuatnya cepat rusak.

Memaksimalkan Fitur Kamera

Ketika ingin berfoto menggunakan Smartphone gunakan fitur yang ada di dalam kamera. Mulai dari yang paling sering adalah fitur Percantik Foto, sobat akan terlihat lebih ganteng atau cantik. Panorama foto memungkinkan sobat mengambil gambar panjang dari ujung kiri ke kanan. HDR membuat foto jadi lebih fotogenik ala kekinian karena saturasi ditingkatkan.

Apalagi sekarang Smartphone punya banyak kamera, dari 2 sampai 4 kamera. Setiap kamera pada ponsel pintar ini punya fungsi masing-masing. Kamera utama biasanya punya resolusi paling tinggi, ini mampu mengambil setiap momen yang ada. Makro untuk foto jarak dekat sekali, Ultrawide untuk pemandangan atau foto bersama, dan lensa Depth untuk membuat foto menjadi bokeh saat menggunakan fitur Potret.

Itulah beberapa trik memakai Smartphone yang benar, gunakan ponsel pintar untuk memudahkan hidup sobat. Jangan lupa untuk tetap merawatnya supaya tidak cepat rusak.

Check Also

waskita 2

Pemilihan Girder yang Tepat Agar Tahan Lama – Waskita

Pemilihan girder yang tepat sangat berpengaruh terhadap kekuatan dan ketahanan sebuah konstruksi. Girder adalah elemen …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *