Senin , November 25 2024

Cara Menghilangkan Bekas Gigitan Nyamuk

Bagaimana cara menghilangkan bekas gigitan nyamuk ? Ada berbagai bahan disekitar kita untuk menghapus kegatalan dan benjolan pada kulit tersebut.

Reflek tubuh akibat air liur nyamuk adalah memproduksi histamin. Ini merupakan sistem pertahanan alami. Histamin menyebabkan banyak sel darah putih disekitar gigitan nyamuk. Hal ini menjadikan peradangan dan bengkak. Saat digaruk maka akan iritasi dan memberikan bekas. Lalu bagaimana cara menghapus ?

Cara Menghilangkan Bekas Gigitan Nyamuk

Mengoleskan Madu

Baik setelah tergigit maupun sudah bentol, sobat bisa mengoleskan madu ke bekas gigitan tersebut. Penyembuhan luka akan dilakukan oleh madu murni dengan mengurangi peradangan dan infeksi. Perasaan untuk menggaruk akan berkurang karena lengket madu.

Lidah Buaya

Tidak hanya untuk dibuat masker, Aloe vera juga mampu mengurangi infeksi dan menyembuhkan luka. Lidah buaya dapat potong kecil-kecil lalu oleskan ke bekas gigitan. Tunggu sampai kering dan gunakan lagi sesuai kebutuhan.

Cuka Apel

Bahan cuka apel memiliki sifat desinfektan mencegah infeksi karena digaruk. Bisa langsung diaplikasikan atau diencerkan dalam air hangat. Rendam pada bagian yang bisa selama 200 menit, oleskan ke seluruh bekas gigitan nyamuk.

Bawang Merah

Memiliki sifat antifungi mencegah infeksi lebih lanjut. Potong lalu oleskan ke bekas luka gigitan. Ini akan mengurangi rasa perih akibat garukan dan iritasi. Jika sudah beberapa menit, cuci dengan air bersih.

Obat Yang Bisa Dibeli Di Apotik

Salep antihistamin akan mengurangi produksi histamin di sekitar gigitan. Peradangan atau benjolan akan berkurang dan rasa gatal bersamaan dengan efek kerjanya.

Baca Juga!  Cara Membuat Face Mist Saffron

Salep Hidrokortison atau krim ini baik untuk dewasa dan bukan ibu hamil. Digunakan dalam waktu tidak lama (beberapa hari saja). Akan mengatasi infeksi pada kulit.

Jika ada salah satu cara pengobatan diatas membuat kejadian yang lebih parah. Misal malah makin gatal atau tambah merah dan bekas luka tidak sembuh segera hentikan pengobatan. Konsultasikan dengan dokter soal hl ini untuk keamanan dan kesehatan.

Check Also

waskita 2

Pemilihan Girder yang Tepat Agar Tahan Lama – Waskita

Pemilihan girder yang tepat sangat berpengaruh terhadap kekuatan dan ketahanan sebuah konstruksi. Girder adalah elemen …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *